Widget HTML #1

Download Modul Ajar PAUD Tentang Dasar-dasar Literasi dan STEAM Kurikulum Merdeka

Hai Sobat Guru PAUD! Literasi secara sederhana dipahami sebagai kemampuan membaca dan menulis. 

Menyikapi perkembangan zaman dengan teknologi yang makin maju, kita pun serasa dituntut untuk dapat memahami dan menguasainya.

Penemuan dan penggunaan internet secara luas menyebabkan derasnya arus informasi memasuki kehidupan manusia.

Hal itu membuat manusia harus memiliki kemampuan mengelola derasnya informasi yang diterima setiap harinya.

Perkembangan teknologi ini juga mempengaruhi kehidupan sosial budaya manusia yang disebabkan keberadaan sekat antarbangsa dalam dunia maya yang hampir tidak ada.

Modul PAUD Tentang Dasar-dasar Literasi dan STEAM
Modul PAUD Tentang Dasar-dasar Literasi dan STEAM. Dok. GuruPenyemangat.com

Dalam perkembangannya, literasi terutama di jenjang PAUD tidak hanya terbatas pada kemampuan membaca dan menulis semata.

Literasi di era digitalisasi seperti saat sekarang ini juga dikaitkan dengan kemampuan berbicara, berhitung, memecahkan masalah yang diperlukan dalam kehidupan sehari-hari, memahami, dan menggunakan potensi kemampuan dirinya.

Jenis literasi saat ini juga berkembang sehingga dikenal berbagai jenis literasi, antara lain literasi dasar, literasi digital, literasi media, literasi perpustakaan, dan literasi visual.

Nah, dalam menyikapi perubahan kurikulum menjadi Kurikulum merdeka, diperlukan modul khusus sebagai panduan guru PAUD.

Nah berikut ada dokumen PDF modul dasar-dasar literasi dan STEAM untuk panduan guru PAUD berbasis Kurikulum Merdeka.

Mari dicermati bersama:

Modul Capaian Pembelajaran Elemen Dasar-dasar Literasi dan STEAM PAUD

Buku Panduan Guru Capaian Pembelajaran Elemen Dasar - Dasar Literasi dan STEAM untuk satuan PAUD hadir melengkapi seri Buku Panduan Guru PAUD.

Buku ini berisi tentang apa itu Capaian Pembelajaran Elemen Dasar-Dasar Literasi dan STEAM serta bagaimana penerapannya dalam kurikulum operasional satuan PAUD sesuai dengan konteks lokal satuan.

Buku ini juga memberikan contoh kejadian dan kegiatan yang dilengkapi dengan foto serta ilustrasi untuk memberikan gambaran lebih utuh terkait turunan Elemen Literasi dan STEAM dalam pembelajaran.

Buku ini ditulis agar Guru PAUD dapat memaknai capaian pembelajaran sebagai tujuan pembelajaran yang disesuaikan dengan kekhasan karakteristik Satuan PAUD seperti kondisi anak didik, orang tua, sosial masyarakat, lingkungan dan hal lain yang terkait dengan keberadaan satuan PAUD.

Buku Panduan Guru Capaian Pembelajaran Elemen Dasar-Dasar Literasi dan STEAM digunakan untuk memandu para pembaca dalam memahami proses pembelajaran yang mendorong tercapainya capaian pembelajaran elemen dasar-dasar Literasi melalui kegiatan pembelajaran yang bermuatan Literasi dan STEAM.

Sasaran utama buku ini adalah para guru/pendidik PAUD, namun buku ini perlu juga dibaca dan dipahami oleh para pengelola/kepala sekolah, para penilik/pengawas PAUD, asesor PAUD, para dosen pendidik guru PAUD, dan para mahasiswa calon guru PAUD.

Sobat akan dipandu mulai dari memahami konsep Literasi dan STEAM, menerjemahkan capaian pembelajaran menjadi tujuan pembelajaran dan tujuan kegiatan, Mengembangkan kegiatan pembelajaran yang bermuatan Literasi dan STEAM, Pengelolaan Lingkungan dan Kegiatan pembelajaran, Sampai dengan melakukan asesmen terhadap kegiatan pembelajaran yang telah dilaksanakan.

Download Modul Dasar-dasar Literasi dan STEAM PAUD
Modul Dasar-dasar Literasi dan STEAM PAUD.

Pada zaman era digital seperti saat sekarang ini literasi pada anak usia dini sangat terkait dengan perkembangan kemampuan berbahasa anak sesuai usianya.

Hal ini dapat dipahami sebagai kemampuan anak dalam memahami bahasa (reseptif) dan menyampaikan bahasa (ekspresif) serta keaksaraan awal yang saling terkait.

Kemampuan memahami bahasa pada anak usia 5-6 tahun antara lain adalah memahami beberapa perintah secara bersamaan, mengulang kalimat yang lebih kompleks, memahami aturan, dan menghargai bacaan.

Di sisi lain, kemampuan menyampaikan bahasa pada anak usia 5-6 tahun antara lain adalah memberi respon dengan ekspresi dan bahasa tubuh, menjawab pertanyaan yang lebih kompleks, berkomunikasi secara lisan, berbicara dengan kalimat sederhana dalam struktur lengkap (subjek - predikat - objek), menyampaikan pikiran dan perasaan secara lisan, melanjutkan cerita yang sudah didengarnya, menunjukkan pemahaman terhadap konsep-konsep yang ada di dalam cerita, serta mengenal tanda, simbol, gambar sebagai persiapan membaca, menulis, dan berhitung.

Nah, berikut GuruPenyemangat.com sajikan gambaran umum isi Modul Capaian Pembelajaran Elemen Dasar-dasar Literasi dan STEAM PAUD

BAB 1 Literasi dan STEAM

A. Literasi

Apa itu literasi 

Bagaimana literasi pada anak usia dini?

Mengapa literasi penting untuk anak usia dini?

Bagaimana dukungan guru dan orang tua agar anak mendapat pengalaman literasi yang bermakna?

Bagaimana lingkungan yang kaya literasi untuk anak usia dini?

B. STEAM

Apa itu STEAM?

Bagaimana STEAM dapat memunculkan solusi terhadap permasalahan?

Apa contoh pengintegrasian STEAM yang menghasilkan solusi?

Mengapa anak usia dini?

Bagaimana STEAM pada Anak usia dini?

C. Keterkaitan Literasi dan STEAM

Apa yang perlu dilakukan guru untuk menghadirkan kegiatan yang bermuatan Literasi dan STEAM?

BAB 2 Tujuan Pembelajaran untuk Capaian Pembelajaran Elemen Dasar - Dasar Literasi dan STEAM

A. Capaian Pembelajaran Elemen Dasar - Dasar Literasi dan STEAM

B. Tujuan Pembelajaran Elemen Dasar-Dasar Literasi dan STEAM

Bagaimana menerjemahkan CP Elemen Dasar-Dasar Literasi dan STEAM menjadi tujuan pembelajaran dalam kurikulum di Sekolah Penggerak?

 C. Tujuan Kegiatan

Bagaimana cara mencapai tujuan kegiatan itu?

BAB 3 Pengembangan Rencana Kegiatan Pembelajaran yang Bermuatan Literasi dan STEAM

A. Pengembangan Rencana Kegiatan Pembelajaran 

Apa yang harus diperhatikan guru dalam mengembangkan rencana kegiatan pembelajaran?

Bagaimana jika guru belum mengetahui minat anak?

Jika minat anak sudah diketahui, bagaimana cara mengembangkannya menjadi kegiatan pembelajaran?

1. Cerita sebagai inspirasi kegiatan bermain

2. Menemukan konsep dalam cerita

3. Membuat peta konsep yang ditemukan dalam cerita

B. Rencana Pelaksanaan Pembelajaran

Contoh Rencana Pelaksanaan Pembelajaran Harian

BAB 4 Pengelolaan Lingkungan dan Kegiatan Pembelajaran yang Bermuatan Literasi dan STEAM

A. Pengelolaan Lingkungan Belajar yang Bermuatan Literasi dan STEAM

Apa tujuannya?

Apa fungsinya?

Prinsip apa saja yang perlu diperhatikan dalam pengelolaan lingkungan kegiatan yang bermuatan Literasi dan STEM?

Media apa saja yang bisa digunakan dalam pengelolaan kegiatan yang bermuatan Literasi dan STEAM? 

B. Pengelolaan Kegiatan Pembelajaran yang Bermuatan Literasi dan STEAM

Apa tujuannya? 

Apa fungsinya?

Prinsip apa saja yang perlu diperhatikan dalam pengelolaan kegiatan yang bermuatan Literasi dan STEAM?

Bagaimana cara guru menetapkan strategi yang berbeda dalam mencapai tujuan pembelajaran?

Bagaimana bentuk perancah (scaffolding) yang dapat dilakukan guru pada kegiatan yang bermuatan Literasi dan STEAM?

C. Contoh Pengelolaan Lingkungan dan Kegiatan Pembelajaran yang Bermuatan Literasi dan STEAM

BAB 5 Asesmen

Bagaimana cara guru melakukan asesmen terkait Capaian Pembelajaran Elemen Dasar-Dasar Literasi dan STEAM?

1. Melakukan pengamatan terhadap anak

2. Mengolah hasil pengamatan ke dalam bentuk dokumentasi anak

3. Mengidentifkasi capaian pembelajaran anak terkait Elemen Dasar - Dasar Literasi dan STEAM berdasarkan dokumentasi anak

4. Mengevaluasi proses pembelajaran dari hasil capaian dan minat anak

5. Pengembangan Kegiatan Lanjutan

LAMPIRAN

Apa yang harus dilakukan guru untuk dapat melaksanakan seluruh proses kegiatan yang bermuatan Literasi dan STEAM?

1. Guru menerjemahkan Tujuan Pembelajaran di Kurikulum Sekolah menjadi Tujuan Kegiatan

2. Guru menemukan minat anak

3. Guru menggunakan cerita sebagai inspirasi kegiatan

4. Guru membuat peta konsep dan rancangan kegiatan

5. Guru membuat Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)

6. Guru mengelola lingkungan belajar

7. Guru mengelola kegiatan pembelajaran

8. Guru melakukan asesmen

Download Modul Capaian Pembelajaran Elemen Dasar-dasar Literasi dan STEAM PAUD

Untuk memudahkan guru dalam mengimplementasikan pelajaan dasar-dasar literasi dan STEAM untuk siswa jenjang PAUD, Guru Penyemangat telah menyediakan link unduhan dokumen modul pegangan guru dalam format PDF.

File Modul Capaian Pembelajaran Elemen Dasar-dasar Literasi dan STEAM PAUD ini bisa Sobat jadikan referensi dalam melaksanakan pembelajaran berbasis Kurikulum Merdeka.

Silakan klik tombol download lalu tunggu beberapa saat untuk mendapatkan dokumennya:

Modul PAUD Literasi dan STEAM 16,8 Mb

***

Demikianlah seutas sajian GuruPenyemangat.com tentang Modul Capaian Pembelajaran Elemen Dasar-dasar Literasi dan STEAM PAUD yang bisa diunduh dokumennya dalam format PDF.

Semoga bermanfaat
Salam.

Lanjut Baca:

Modul Capaian Pengembangan Pembelajaran PAUD Kurikulum Merdeka PDF

Modul Capaian Pembelajaran Elemen Jati Diri Jenjang PAUD Kurikum Merdeka PDF

Modul Belajar dan Bermain Berbasis Buku Jenjang PAUD Kurikulum Merdeka PDF

Modul Capaian Dasar-Dasar Literasi dan STEAM Jenjang PAUD Kurikulum Merdeka PDF

Modul Capaian Nilai-Nilai Agama dan Budi Pekerti Jenjang PAUD Kurikulum Merdeka PDF

Modul Projek Penguatan Profil Pancasila Jenjang PAUD Kurikulum Merdeka PDF

Guru Penyemangat
Guru Penyemangat Guru Profesional, Guru Penggerak, Blogger, Public Speaker, Motivator & Juragan Emas.

Posting Komentar untuk "Download Modul Ajar PAUD Tentang Dasar-dasar Literasi dan STEAM Kurikulum Merdeka"