Widget HTML #1

Kumpulan Kata-kata Bijak Mutiara Ucapan Selamat Tahun Baru Islam 1445 H, Singkat dan Menyentuh Hati

Kata-kata Mutiara Tahun Baru Islam
Kata-kata Mutiara Tahun Baru Islam. Dok. GuruPenyemangat.com

Welcome Muharam! Alhamdulillah, Tahun Baru Islam 1445 Hijriah telah tiba.

Walaupun suasana hari ini masih pandemi, semoga saja tidak mengurangi semangat kita untuk menyelami makna Islam, iman, dan takwa.

Sekarang memang tahun 2023belum habis, tapi dalam kalender Islam kita sudah memasuki awal bulan di tahun baru 1445 H.

Yup, Muharam adalah nama bulan pertama dalam kalender Hijriah.

Di tahun yang baru, rasanya suasana ini sangat tepat dan bijaksana bila kita jadikan sebagai momentum.

Momentum apa saja?

Banyak. Mulai dari bermuhasabah, intropeksi diri, memeriksa kadar keimanan, menerungi kembali dosa-dosa, dan yang terutama adalah bersyukur atas segala nikmat yang telah Allah berikan.

Maka dari itulah, di sini Gurupenyemangat.com bakal menghadirkan kumpulan kata-kata bijak mutiara ucapan di awal Muharam tahun ini.

Kumpulan kata-kata bijak mutiara ucapan Tahun Baru Islam 1 Muharam berikut ditulis singkat dan menyentuh hati. Cocok untuk quotes.

Semoga dengan kata bijak, doa, dan ucapan mutiara Tahun Baru Islam 1445 H, hari-hari kita semakin berkah dan semangat merengkuh takwa. Otewe Hijrah!

Nah, silakan langsung disimak saja, ya. Jangan lupa share jikalau dirasa bermanfaat. Yup, hitung-hitung ikut menebar kebaikan.

Kata-kata Bijak Ucapan Selamat Tahun Baru Islam 1445 H Tahun 2022, Semangat Menjalani Hari-hari Penuh Berkah

Kata-Kata Bijak Ucapan Selamat Tahun Baru Islam 1443 H
Kata-Kata Bijak Ucapan Selamat Tahun Baru Islam 1445 H. Dok. Gurupenyemangat.com

1. Selamat Tahun Baru Islam 1445 H. Tahun yang baru diiringi semangat yang menjulang. Semoga semakin hari semakin bertambah berkah.

2. Selamat Tahun Baru Islam 1445 Hijriah. Berhijrah tidak perlu menunggu tua. Manfaatkan sisa umur ini dengan sebaik-baiknya.

3. Sapalah alam dengan menebar kebaikan. Sapalah Allah dengan sujud, dzikir, dan doa. Juga, sapalah Rasulullah dengan senantiasa bershalawat. Bismillah, Insya Allah berkah.

4. Tahun baru adalah kesempatan yang baik untuk berbenah. Jadilah pribadi yang lebih baik dan mari semangat menuju ketakwaan.

5. Jauhilah atas dirimu segala perbuatan syirik. Masuklah Islam dengan sebenar-benarnya. Momentum Muharam 1445 Hijriah mari dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya.

6. Bukan dengan kembang api, bukan bakar-bakar singkong, dan bukan pula panggang jagung pakai keju. Tahun Baru Hijriah adalah peringatan untuk memperbaiki diri.

7. Tanyakanlah kepada dirimu tentang apa kabar hati. Sudah sebanyak apa waktu yang terbuang, dan sudah seberapa banyak waktu yang dimanfaatkan untuk berdzikir.

8. Mari senantiasa bershalawat kepada Nabi. Mudah-mudahan Tahun Baru Islam menjadi momentum diri untuk lebih semangat menggapai Syafaat dari Rasulullah.

9. Allah dan para Malaikat senantiasa bershalawat kepada Nabi. Sedangkan kita? Semoga dirimu dan diriku semakin istiqomah menggapai pahala dan kebaikan di muka bumi.

10. Tahun Baru Islam 1445 H telah tiba. Mari kita bersyukur, lalu jangan pernah patah arang untuk berdoa agar pandemi segera pergi dari kediaman negara Indonesia.

Kata Bijak Tahun Baru Islam 1443 Hijriah
Kata Bijak Tahun Baru Islam 1445 Hijriah. Dok. Gurupenyemangat.com

11. Kecintaan kepada Allah tiada berbatas. Pun demikian dengan kecintaan terhadap Nabi dan Rasul-Nya. Jangan salah menempatkan harap dan cinta karena hanya kepada Allah sebaik-baiknya tempat bergantung.

12. Tahun Baru Islam 1445 H jangan hanya ingat tanggal merah di kalender, tapi ingat pula bahwa ajal bisa datang kapan saja.

13. Ya Rabb, Aku bersyukur kepada-Mu atas segala nikmat umur, kesempatan, kesehatan, dan kebahagiaan di masa-masa sulit ini. Semoga Tahun Baru Islam 1 Muharam 1445 H adalah momentum untukku dan keluarga supaya makin takwa.

Doa di Tahun Baru Islam 1443 H
Doa di Tahun Baru Islam 1445 H. Dok. Gurupenyemangat.com

14. Ya Allah, ampunilah aku yang selama ini terus-terusan sibuk mengurusi dunia. Aku lalai, aku menzalimi diri sendiri, dan aku sangat sedikit berzikir seraya mengingat-Mu. Tunjukkanlah Aku jalan yang lurus, Ya Rabb. Jalan yang Engkau Ridhoi dan dekat dengan Jannah.

15. Ya Rabb, sinarilah negeri ini dengan Islam yang Kaffah. Satukanlah kami sesama umat muslim dan jangan biarkan terpecah. Ya Allah Ya Malik, Engkaulah sebaik-baiknya Raja.

16. Ya Allah yang Maha Kasih lagi Maha Sayang, bahagiakanlah saudara-saudara kami di Palestina, Ya Allah. Semoga mereka dimudahkan untuk tersenyum dan bahagia di momen Tahun Baru Islam 1445 H.

17. Alhamdulillah! Bersyukur kita masih diberi kesempatan umur di awal Muharam 1445 Hijriah. Manfaatkanlah nikmat umur dengan sebaik-baiknya.

Baca juga: 50 Quotes dan Caption Selamat Tahun Baru Islam 1445 H

18. Orang yang beriman itu sesungguhnya mereka yang paling baik akhlaknya. Jadikan momentum Tahun Baru Islam sebagai pijakan untuk menata dan membaguskan akhlak diri dan keluarga.

19. Berbahagialah kita yang hari ini masih bisa tertawa dan tersenyum bahagia. Jangan lupa untuk berbagi, meski dengan sedikit atau banyaknya rezeki.

20. Kenalkan anak-anak kita dengan Islam, terangkan kepada mereka bagaimana perjuangan Nabi Muhammad hingga bisa mendakwahkan agama yang sempurna ini. Selamat Tahun Baru Islam 1445 H.

Kata-kata Mutiara Tahun Baru Islam 1445 H yang Menyentuh Hati

Kata-kata Mutiara Tahun Baru Islam 1443 H yang Menyentuh Hati
Kata-kata Mutiara Tahun Baru Islam 1445 H yang Menyentuh Hati. Dok. Gurupenyemangat.com

1. Selamat Tahun Baru Islam 1445 Hijriah. Mari tata diri dan hati, lalu berusahalah menjadi orang-orang yang beruntung agar semakin dekat dengan Jannah.

2. Mutiara di dasar lautan indahnya sungguh memesona, begitu pula akhlak Nabi Muhammad yang berbudi pekerti agung. Mari terus berusaha untuk meneladan sifat Rasulullah.

3. Hijrah itu mudah ketika dimulai, tapi sulit ketika dilaksanakan. Jangan lelah untuk berusaha dan berjuang. Mari sama-sama kita istiqomah menuju derajat takwa.

4. Takwa bukanlah didasarkan atas lancarnya seseorang bicara tentang ilmu. Takaran, ukuran, dan nilai takwa hanya Allah yang tahu. Mungkin sebening sinar mutiara di dasar lautan, tapi mungkin pula sekotor besi lapuk yang sudah berkarat.

5. Jangan lelah untuk menjadi orang baik. Jadilah baik selama itu benar. Tetap menjadi baik walau apapun yang terjadi. Selamat Tahun Baru Islam 1445 Hijriah. Mari kita istiqomah.

6. Awal Muharam 1445 H bukan sekadar pergantian tahun. Momentum ini laksana alarm yang mengingatkan kepada kita untuk jangan terus-terusan sibuk mengurusi dunia.

7. Hijrahnya Nabi Muhammad dari Mekkah ke Madinah adalah atas perintah Allah. Mari kita meneladan perjuangan Rasullah dengan berhijrah setiap hari untuk menjadi pribadi yang lebih baik.

8. Iman, sabar, syukur, dan amal soleh. Jangan lelah untuk terus istiqomah. Tahun Baru Islam 1445 Hijriah adalah momentum untuk membakar semangat hijrah.

9. Hijrah itu bukan sekadar ganti celana levis ke pakaian jubah. Bukan pula sekadar memotong ujung celana hingga melewati mata kaki. Hijrahlah dari hati, karena hanya niat tulus yang akan mengantarkanmu menuju takwa.

10. Allah tidak memandang hamba-Nya dari bagus atau buruknya rupa, dari kaya atau miskinnya harta, atau dari tinggi atau rendahnya jabatan dan kuasa. Allah memandang tiap-tiap kita dari takwa.

Kata Mutiara Motivasi Tahun Baru Islam 1443 H
Kata Mutiara Motivasi Tahun Baru Islam 1445 H. Dok. Gurupenyemangat.com

11. Jangan tempatkan kebahagiaanmu di ujung lidah orang lain. Bahagialah dalam syukur, bertenang hatilah dalam zikir, dan bersejuk kalbulah dalam doa. Hanya Allah sebaik-baiknya tempatmu berharap.

12. Selamat Tahun Baru Islam 1445 H. Semoga hari ini lebih baik dari hari kemarin. Semoga amal kita terus bertambah dan berkah.

13. Carilah rezeki yang halal, lalu jangan lupa giatkan untuk bersedekah. Bukannya aku sok menasihati, cuma ingin berbagi agar apa yang kita perjuangankan menjadi berkah.

14. Fajar telah tiba dan matahari segera menyinari muka bumi. Semoga hari ini dan esok hari semakin cerah dengan naungan cahaya Islam. Selamat Tahun Baru Islam 1445 H.

15. Semoga setiap tetes keringat yang kita keluarkan hari ini bernilai pahala di sisi Allah SWT. Aamiin Ya Rabb, barakallah.

16. Teruslah menjadi pagi untuk berjuang, dan teruslah bersaing dengan fajar untuk mengetuk pintu langit di sepertiga malam. Selamat Tahun Baru Islam 1445 H.

17. Jangan terlalu lama menabur kecewa. Tanamlah bibit-bibit kebaikan supaya esok hari bisa tumbuh sumbur sebagai ladang pahala.

18. Jangan pernah lelah untuk berbagi. Setiap kata, tulisan, dan keringat yang kau keluarkan untuk berdakwah InsyaAllah berbuah pahala. Jadikan Tahun Baru Islam 1445 Hijriah sebagai momentum untuk menebar kebaikan kepada seluruh alam.

19. Sayangi dirimu, keluargamu, dan saudara-saudaramu sesama muslim. Bersatulah dalam semangat dakwah, saling menghargai perbedaan, dan terangilah bumi ini dengan cahaya Islam.

20. Sesungguhnya Shalatku, Ibadahku, Hidup dan Matiku hanya untuk Allah. Selamat Tahun Baru Islam 1445 H. Mari kembali menata niat akan kembali tulus menggapai Ridho-Nya semata.

***

Demikianlah sajian kata-kata bijak dan ungkapan mutiara dalam rangka menyemarakkan Tahun Baru Islam 1445 Hijriah.

Hijrah bisa kapan saja, namun akan sia-sia jika kita tidak memulainya. Mari kita berhijrah menjadi pribadi yang lebih baik dari hari kemarin. Semangat dan tetap istiqomah.

Salam hangat dari Guru Penyemangat.

Guru Penyemangat
Guru Penyemangat Guru Profesional, Guru Penggerak, Blogger, Public Speaker, Motivator & Juragan Emas.

2 komentar untuk "Kumpulan Kata-kata Bijak Mutiara Ucapan Selamat Tahun Baru Islam 1445 H, Singkat dan Menyentuh Hati"

Comment Author Avatar
Kata mutiara yang semakin bijak. CPenulisnya kian keren.
Comment Author Avatar
Terima kasih Nek atas kehadiran dan singgahnya. Salam hangat

Berkomentarlah sesuai dengan postingan artikel. Mohon maaf, link aktif di kolom komentar tidak akan disetujui.

Diperbolehkan mengutip tulisan di blog Guru Penyemangat tidak lebih dari 30% dari keseluruhan isi (1) artikel dengan syarat menyertakan sumber. Mari bersama-sama kita belajar menghargai karya orang lain :-)