Widget HTML #1

Contoh Teks Pidato Class Meeting, Lengkap dengan Sambutan Ketua Panitia Kegiatan

Hai, Sobat Guru Penyemangat, sudah menyiapkan teks pidato untuk disampaikan sebagai sambutan jelang kegiatan class meeting?

Meskipun acara pertemuan kelas di sela-sela waktu tunggu jelang penerimaan rapor lebih mengarah kepada hiburan siswa, namun tetap saja kegiatannya dibuka dan ditutup secara formal.

Kegiatan yang diselenggarakan di sekolah dan berisikan ragam tangkai perlombaan ini biasanya dinakhodai oleh para panitia yang dihimpun dari anggota OSIS dan ketua kelas.

Maka dari itulah, karena class meeting adalah acara siswa, maka siswa pun ikut menyampaikan teks pidato baik pada saat pembukaan maupun penutupan kegiatan.

Nah berikut ada contoh teks pidato tentang class meeting singkat yang dilengkapi dengan sambutan ketua panitia kegiatan.

Oke mari kita simak ya:

Pidato Singkat Tentang Class Meeting

Contoh Teks Pidato Class Meeting
Contoh Teks Pidato Class Meeting. Dok. GuruPenyemangat.com

Assalamu’alaikum Warahmatullah Wabarakatuh
Selamat pagi dan salam sehat untuk kita semua

Yang terhormat, Bapak/Ibu Kepala SD/SMP/SMA beserta wakilnya
Yang saya hormati, Bapak/Ibu Dewan Guru….
Serta yang saya banggakan, rekan-rekan siswa.

Pada momentum kegiatan class meeting yang berbahagia ini, marilah kita bersyukur kepada Allah atas segala nikmat, sehingga kita semua bisa berkumpul di lapangan sekolah dalam keadaan sehat dan tiada kurang suatu apa pun.

Shalawat berhiaskan salam marilah kita sampaikan kepada Nabi Muhammad SAW. Dengan berucap Allahumma Sholli ‘ala Sayyidina Muhammad wa ‘ala ali Sayyidina Muhammad, semoga kita dipermudah untuk mendapatkan pertolongan beliau di Hari Kiamat nanti.

Bapak, ibu, serta teman-teman yang berbahagia;

Pada akhir semester ini kita patut bersyukur dan berbahagia karena bisa menggelar kegiatan class meeting secara tatap muka. Seiring dengan mulai sehatnya Indonesia dari terjangan pandemi Covid-19, daerah kita pun pelan-pelan sudah kembali berada di zona hijau.

Kegiatan class meeting adalah acara yang cukup penting terutama dalam memanfaatkan waktu luang jelang penerimaan rapor.

Ada waktu sekitar 10-12 hari yang biasanya dimanfaatkan oleh guru dan siswa untuk melakukan kegiatan remedial, dan dilanjutkan dengan kegiatan sekolah.

Bapak, Ibu, serta teman-teman yang berbahagia;

Tujuan utama diadakannya kegiatan class meeting tiada lain dan tiada bukan ialah untuk menguatkan tali silaturahmi antar sesama siswa dan warga sekolah.

Bukanlah hal yang gampang untuk terus menjadi pribadi yang sportif, menjunjung tinggi solidaritas, dan senantiasa kompak dalam kejujuran.

Meski begitu, sesuatu yang sulit bukan pula hal yang mustahil untuk digapai. Itulah kemudian diperlukan pembiasaan untuk melatih kekompakan demi tercapainya generasi muda yang berkarakter.

Pada kegiatan class meeting yang akan berlangsung selama hampir dua minggu ke depan ini akan ada beragam mata lomba baik dari bidang akademik, bidang keagamaan, bidang seni dan budaya, hingga bidang olahraga.

Saya harap, teman-teman semua bisa mengikuti semua rangkaian acara sejak pembukaan hingga penutupannya nanti.

Sadarilah bahwa class meeting sekolah adalah acara kita bersama, tanggung jawab kita bersama, hiburan kita bersama, dan di dalamnya terdapat nilai-nilai kebaikan yang bisa kita gapai bersama.

Bapak, Ibu, serta teman-teman yang berbahagia;

Demikianlah pidato singkat yang bisa saya sampaikan pada kesempatan ini. Mari kita tetap semangat dalam menimba ilmu, melatih keterampilan, serta memperbaiki sikap dan adab.

Saya akhiri, banyak maaf;
Wassalamu’alaikum Warahmatullah Wabarakatuh.

Boleh Baca: 10 Rekomendasi Hadiah untuk Class Meeting yang Murah dan Berkesan

Sambutan Ketua Panitia Kegiatan Class Meeting

Sambutan Ketua Panitia Kegiatan Class meeting
Sambutan Ketua Panitia Kegiatan Class meeting. Dok. GuruPenyemangat.com

Bismillah
Assalamu’alaikum Wr. Wb
Selamat pagi dan salam semangat untuk kita semua

Alhamdulillahirobbil’alamin. Assalatu wassalamu ‘ala asyrofil anbiya iwal mursalin, wa ‘ala alihi wasohbihi ajma’in.

Yang terhormat, Bapak/Ibu Kepala Sekolah…..
Yang saya hormati, Bapak/Ibu Dewan Guru beserta Staf Tata Usaha
Dan yang saya banggakan, rekan-rekan panitia kegiatan serta siswa-siswi yang berbahagia

Pertama di atas segalanya, marilah kita bersyukur kepada Allah atas curahan nikmat, hidayah serta inayah-Nya sehingga kita semua bisa berkumpul di sekolah ini dalam rangka melaksanakan kegiatan class meeting.

Shalawat berbingkaikan salam tiada lupa kita sampaikan kepada Rasulullah teladan umat, Sayyidina Muhammad SAW. Semoga dengan seringnya bershalawat kita akan mendapatkan pertolongan beliau di akhirat nanti.

Bapak, Ibu, serta teman-teman yang berbahagia;

Berdirinya saya di sini utamanya ingin mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada pihak sekolah, Bapak/Ibu dewan guru, bapak/ibu dewan pembina, serta rekan-rekan panitia yang telah merancang dan mempersiapkan kegiatan class meeting pada tahun 2022 ini.

Saya menyadari bahwa menyiapkan sebuah acara dibutuhkan pengorbanan baik dari sisi tenaga, pikiran, materi, hingga non-materi. Meski begitu, yang terpenting adalah kepedulian kita terhadap kemajuan sekolah ini.

Teman-teman yang saya banggakan;

Pada kegiatan class meeting tahun ini kita akan mengadakan beberapa cabang perlombaan baik itu lomba perorangan maupun lomba dengan sistem beregu.

Jauh-jauh hari para panitia sudah menyebarkan brosur serta pengumuman yang disampaikan kepada setiap siswa di kelas. Saat ini kami sudah menghimpun para pendaftar lomba serta sudah menyusun skema pertandingan.

Maka darinya, saya secara pribadi dan kita semua berharap agar rangkaian lomba class meeting bisa berjalan dengan baik sejak awal hingga penutupan.

Besar harapan kita semua bahwa melalui kegiatan pertemuan antar kelas ini bakal mampu meningkatkan rasa solidaritas, kreativitas, sportivitas, kekompakan, semangat gotong royong, serta menguatkan tali persaudaraan dan persahabatan.

Serta lebih khusus daripada itu, saya mewakili teman-teman panitia meminta maaf atas segala kekurangan yang ditimbulkan pada acara ini, baik itu secara disengaja maupun tidak disengaja.

Marilah kita sukseskan bersama kegiatan class meeting sehingga mampu membawa manfaat yang besar baik bagi diri sendiri, bagi, sekolah, serta bagi bangsa dan negara ini.

Bapak, Ibu, serta teman-teman yang berbahagia;

Demikianlah sambutan yang bisa saya sampaikan dalam momentum class meeting sekolah pada kesempatan ini. Mohon maaf atas segala khilaf dan salah. Saya akhiri;

Wassalamu’alaikum Warahmatullah Wabarakatuh!

***

Boleh Baca: Contoh Proposal Class Meeting Online Tinggal Edit

Itulah tadi segenap sajian Guru Penyemangat tentang contoh teks pidato class meeting beserta sambutan ketua panitia kegiatan.

Contoh pidato di atas bisa dijadikan rujukan dan referensi bagi panitia OSIS, ketua panitia class meeting, serta Bapak/Ibu dewan guru untuk memotivasi siswa.

Semoga bermanfaat ya
Salam.

Guru Penyemangat
Guru Penyemangat Guru Profesional, Guru Penggerak, Blogger, Public Speaker, Motivator & Juragan Emas.

Posting Komentar untuk "Contoh Teks Pidato Class Meeting, Lengkap dengan Sambutan Ketua Panitia Kegiatan"