Widget HTML #1

Kunci Jawaban PAI Kelas 8 Halaman 19, 20, 21, Lengkap dengan Pembahasan

Hai Sobat Guru Penyemangat, pelajaran pertama pada mapel Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti SMP kelas 8 ialah tentang beriman kepada Kitab-kitab Allah SWT.

Karena melintasi sejarah, maka kita sebagai seorang muslim tentu tidak mengenal kitab Al-Qur'an semata melainkan juga suhuf, kitab Zabur, Taurat, dan Injil yang Allah wahyukan kepada Nabi dan Rasul pilihan-Nya.

Setelah menyelesaikan bab pertama ini, diharapkan bagi Sobat siswa untuk lebih mengenal kitab-kitab Allah, mencintai Al-Qur'an, gemar beramal saleh serta menjauhkan diri dari maksiat.

Kunci Jawaban PAI Kelas 8 Halaman 19, 20, 21
Kunci Jawaban PAI Kelas 8 Halaman 19, 20, 21. Dok. GuruPenyemangat.com

Nah berikut disajikan kunci jawaban PAI SMP kelas 8 halaman 19, 20, 21 yang dilengkapi dengan pembahasan soalnya.

Mari kita simak ya:

Kunci Jawaban PAI Kelas 8 Halaman 19, 20, 21 Pilihan Ganda

1. Meyakini keberadaan kitab-kitab Allah merupakan perkara yang sangat pentng bagi umat Islam. Sebagai orang yang beriman kepada kitab Allah berarti kita harus....

a. mempercayai dan mengamalkan semua isi kitab Allah SWT.

b. percaya bahwa kitab-kitab itu betul-betul dari Allah SWT.

c. percaya dan mengamalkan semua kitab-kitab yang ada

d. menganggap bahwa al-Qur’an saja yang perlu dipercayai

Jawaban:

b. percaya bahwa kitab-kitab itu betul-betul dari Allah SWT.

Bukti keimanan kita kepada Allah salah satunya ialah mempercayai bahwa kitab-kitab seperti Zabur, Taurat, Injil dan Al-Qur’an itu benar-benar dari Allah SWT.

2. Dalam al-Qur’an disebutkan ada 4 kitab yang diturunkan kepada 4 Rasul. Keempat Rasul tersebut adalah....

a. Nuh a.s, Ibrahim a.s, Musa a.s, Muhammad SAW

b. Musa a.s, Ibrahim a.s, Isa a.s, Muhammad SAW

c. Nuh a.s, Dawud a.s, Isa a.s, Muhammad SAW

d. Musa a.s, Dawud a.s, Isa a.s, Muhammad SAW

Kunci Jawaban:

d. Musa a.s, Dawud a.s, Isa a.s, Muhammad SAW

3. Di antara kitab Allah SWT yang paling awalͬ/terdahulu adalah kitab....

a. Taurat

b. Al-Qur’an

c. Zabur

d. Injil

Kunci Jawaban:

C. Zabur. Karena Nabi Dawud AS lebih awal lahir daripada Nabi Musa AS.

4. Semua kitab Allah Saw berisi ajaran yang benar dan baik sesuai dengan masanya. Ajaran yang sama dan tertuang dalam semua kitab Allah SWT adalah tentang....

a. tata cara berumah tangga

b. perintah mengesakan Allah Swt.

c. larangan membunuh binatang

d. hukum-hukum mengenai tata negara

Kunci Jawaban:

b. perintah mengesakan Allah Swt.

5. Kitab Zabur diturunkan pada abad ke- ....

a. 16 SM

b. 12 SM

c. 10 SM

d. 5 SM

Kunci Jawaban:

C. 10 SM

6. Kitab Injil pada awalnya ditulis dengan bahasa....

a. Ibrani

b. Yunani

c. Yibt

d. Suryani

Kunci Jawaban:

d. Suryani

وَءَاتَيۡنَا دَاوُۥدَ زَبُورٗا.

7. Potongan Q.S. al-Isra’: 55 tersebut menjelaskan tentang....

a. Allah Swt. menurunkan kitab Taurat kepada Nabi Musa a.s.

b. Allah Swt. menurunkan kitab Zabur kepada Nabi Daud a.s.

c. Allah Swt. menurunkan kitab Zabur kepada Nabi Isa a.s.

d. Allah Swt. menurunkan kitab al-Qur’an kepada Nabi Muhammad SAW.

Kunci Jawaban:

b. Allah Swt. menurunkan kitab Zabur kepada Nabi Daud a.s.

8. Pengertan suhuf adalah....

a. wahyu yang diterima para nabi dan dibukukan

b. ucapan para nabi yang sudah tertulis dan dibukukan

c. ketetapan para sahabat Nabi yang telah dibukukan

d. lembaran wahyu Allah Swt. yang tdak dibukukan

Kunci Jawaban:

d. lembaran wahyu Allah Swt. yang tdak dibukukan

9. Di antara Nabi berikut ini yang menerima suhuf adalah Nabi…

a. Harun a.s.

b. Ibrahim a.s.

c. Ismail a.s.

d. Sulaiman a.s.

Kunci Jawaban:

b. Ibrahim a.s. Nabi Ibrahim AS menerima wahyu sebanyak 10 suhuf

10. Semua peraturan yang berasal dari Allah Swt. pasti benar. Sedangkan peraturan yang berasal dari manusia belum tentu benar, sebab ....

a. manusia sebagai makhluk sosial

b. tidak ada makhluk yang sempurna

c. manusia memiliki banyak kelemahan

d. Al-Qur’an merupakan peraturan yang benar

Kunci Jawaban:

c. manusia memiliki banyak kelemahan

Kunci Jawaban PAI Kelas 8 Bagian Esai Halaman 21

1. Jelaskan pengertan iman kepada kitab Allah SWT!

Jawaban:

Iman kepada kitab Allah Swt. berarti percaya dan yakin dengan sepenuh hati bahwa Allah Swt. telah menurunkan kitab-kitab-Nya kepada para Rasul-Nya untuk disampaikan kepada seluruh umat manusia. Kitab-kitab itu merupakan pedoman hidup bagi manusia agar dapat meraih kebahagiaan di dunia dan akhirat.

2. Mengapa manusia memerlukan kitab Allah SWT?

Jawaban:

Karena Kitab suci Allah SWT merupakan pedoman dan petunjuk bagi hidup manusia, sebagai pembeda antara yang haq (kebenaran) dengan yang batil, sebagaimana tertuang dalam QS Al-Baqarah ayat 185:

شَهۡرُ رَمَضَانَ ٱلَّذِيٓ أُنزِلَ فِيهِ ٱلۡقُرۡءَانُ هُدٗى لِّلنَّاسِ وَبَيِّنَٰتٖ مِّنَ ٱلۡهُدَىٰ وَٱلۡفُرۡقَانِۚ

Artinya: (Beberapa hari yang ditentukan itu ialah) bulan Ramadhan, bulan yang di dalamnya diturunkan (permulaan) Al Quran sebagai petunjuk bagi manusia dan penjelasan-penjelasan mengenai petunjuk itu dan pembeda (antara yang hak dan yang bathil). 

3. Sebutkan 4 kitab yang diturunkan Allah SWT!

Jawaban:

Zabur, Taurat, Injil, Al-Quran

4. Bagaimana cara beriman kepada kitab-kitab sebelum al-Qur’an?

Jawaban:

Orang yang beriman kepada kitab Allah SWT akan senantiasa meyakini bahwa ajaran Allah itu adalah untuk kebaikan dan kebahagiaan manusia di dunia dan akhirat. Dengan demikian, cara kita beriman kepada kitab-kitab seperti Zabur, Taurat, dan Injil ialah meyakini bahwa kitab tersebut benar diturunkan oleh Allah melalui perantara malaikat-Nya, yaitu untuk kemaslahatan hidup manusia pada zamannya.

5. Sebutkan dua contoh perilaku yang mencerminkan seorang muslim beriman kepada kitab Allah SWT!

Jawaban:

Contoh perilaku seorang muslim yang beriman kepada kitab Allah SWT antara lain:

1. Menumbuhkan sikap optimis dalam menjani kehidupan sehari-hari

2. Sabar dalam menghadapi cobaan serta selaku bersyukur kepada Allah SWT

3. Mempelajari Al-Qur’an

4. Bertadarus Al-Qur’an

5. Menghafal Al-Qur’an

6. Mengamalkan nilai-nilai Al-Qur’an dalam kehidupan sehari-hari.

Kunci Jawaban Tugas PAI Kelas 8 Halaman 21

1. Al-Qur’an berisi tentang 5 hal pokok yaitu menyangkut akidah, akhlak, ibadah, muamalah, dan tarikh. Carilah ayat-ayat al-Qur’an yang terkait dengan lima hal pokok tersebut masing-masing satu ayat.

Jawaban:

Ayat Al-Qur’an tentang Akidah: QS Al-Baqarah Ayat 2

Ayat Al-Qur’an tentang Akhlak: QS Al-Qalam Ayat 4

Ayat Al-Qur’an tentang Ibadah: QS Al-Baqarah Ayat 21

Ayat Al-Qur’an tentang Muamalah: QS Al-Baqarah Ayat 275-278

Ayat Al-Qur’an tentang Tarikh: QS Thaha Ayat 99

2. Anisa sedang sedang di perjalanan dari rumah ke sekolah. Di tengah perjalanan, dia melihat lembaran yang menarik perhatiannya. Setelah didekati ternyata lembaran yang tergeletak di pinggir jalan itu berisi ayat al-Qur’an. Apakah yang harus dilakukan oleh Anisa, sedangkan dia pada saat itu sedang menstruasi? Diskusikan masalah tersebut dengan kelompok kalian masing-masing jawaban minimal dua alternatif.

Jawaban:

Meminta tolong kepada orang terdekat yang tidak sedang menstruasi untuk mengambil lembaran ayat Al-Qur’an tersebut dan menyimpannya ke tas, atau ke tempat lain yang bersih.

3. Salah satu cara Allah Swt dalam menjaga kemurnian al-Qur’an adalah dengan banyaknya para penghafal al-Qur’an. Carilah bentuk lain yang merupakan cara Allah Swt menjaga kemurnian al-Qur’an tersebut. Laporkan dan paparkan hasil penelusuran yang kamu lakukan secara individu atau kelompok.

Jawaban:

Cara Allah SWT menjaga kemurnian Al-Qur’an misalnya dibuktikan dengan banyaknya rumah Qur’an, ramainya pengajian Al-Qur’an, selarasnya isi Al-Qur’an meskipun berbeda cetakan, hingga adanya mumi Fir’aun yang menjadi bukti bahwa firman Allah itu benar-benar bukan perkataan dusta.

***

Nah, demikianlah tadi segenap sajian GuruPenyemangat.com tentang kunci jawaban Agama Islam kelas 8 halaman 19, 20, dan 21 yang dilengkapi dengan pembahasannya.

Semoga bermanfaat ya Sobat
Salam.

Lanjut Baca: Download Buku PAI SMP Kelas 8 Kurikulum 2013 untuk Guru dan Siswa

Guru Penyemangat
Guru Penyemangat Guru Profesional, Guru Penggerak, Blogger, Public Speaker, Motivator & Juragan Emas.

Posting Komentar untuk "Kunci Jawaban PAI Kelas 8 Halaman 19, 20, 21, Lengkap dengan Pembahasan"